Uncategorized

Kebakaran Menimpa Ruang Kantor SDN Brakas 5 Kecamatan Ra’as Sumenep

Sumenep||Liputan kasus com.-Pada siang bolong kobaran api dan asap membumbung tinggi tepatnya di SDN Brakas 5 Kecamatan Raas Kabupaten Sumenep, peristiwa kebakaran ini di duga akibat pembakaran sampah liar yang terletak di belakang sekolah oleh warga sekitarnya yang kurang bertanggung jawab.

Kejadian ini di ketahui sekitar jam 14.00 wib siang hari, dan berhasil di padamkan 2 jam kemudian,sekitaran jam 16.00 sore hari, api baru bisa di jinakan, semua berkat bantuan dari beberapa tenaga guru, yan g bergotong royong bersama warga sekitarnya, dan tak ketinggalan Damkar mini beserta Petugas kecamatan Raas turut andil memadamkan

Menurut salah satu Guru SDN Brakas 5 Fatoni membenarkan peristiwa kebakaran yang menimpa ruangan kantor dan Kamar Kecil SDN Brakas 5 ini .

Tidak ada korban dalam kejadian ini karena saat siswa siswi sudah pulang sekolah, tapi tidak di ketahui siapa warga sekitar sekolah yang membakar sampah, pada saat itu, sehingga menjalar ke tumpukan gudang yang di dalamnya ada kursi, bangku dan peralatan sekolah yang rusak, tidak terpakai lagi dan dengan cepat api membesar dan terus menjalar ke ruang kantor Kepala Sekolah , Ungkap Al yuridho selaku pimpinan lembaga SDN Brakas 5.

Menurut Mursid salah satu pengawas binaan kejadian ini tidak di sangka,dengan cepat kobaran api melalap di pojok belakang kantor kepsek dan semua ini sudah di laporkan ke kepolisian sektor Raas dan di tembuskan langsung ke Disdik Kabupaten via telepon.(Pri/nar)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button